Sosialisasi ASR: Warga Gunung Jaya Siap Langgengkan ASR Menuju 01 Sultra

Posted on 26 December 2021 20:58 | Oleh sapasultra | Viewer 565

Kolaka Timur | sapasultra.com - Relawan ASR Kolaka Timur (Koltim) masif bergerak sosialisasi memperkenalkan sosok Andi Sumangerukka (ASR).

Di Desa Gunung Jaya, Kecamatan Dangia, Kolaka Timur (Koltim), warga sangat antusias mendukung sosok Andi Sumangerukka untuk melanggengkannya menuju 01 gubernur dalam Pilgub Sultra 2024.

Dengan dukungan tersebut, para Relawan ASR pun meyakini warga bisa mendukung ASR secara full untuk mewujudkan perjuangan mulia menuju kursi Gubernur Sultra.

"Warga sudah sangat siap dukung ASR menuju kursi gubernur," kata Koordinator Relawan ASR, Akbar, Sabtu (25/12/2021).

Sosialisasi kali ini selain memperkenalkan ASR, relawan juga bergerak menguatkan jejaring ASR di Kecamatan Dangia, Koltim, sebagai wujud kekuatan ASR di Pilgub mendatang

"Kami perkenalkan ASR disini dan respon masyarakat baik, mereka siap mendukung dan menangkan ASR di Pilgub Sultra 2024," katanya lagi.

Tambahnya, warga menyukai figur ASR yang dikenal komitmen bertanggung jawab, loyal membantu rakyat, disiplin tinggi, dan berdedikasi yang diidamkan rakyat sebagai pemimpin yang amanah.

 

(UL/DN)

Tags :
https://sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN