Puluhan Penyandang Difabel Dan Disabilitas Ikuti Vaksinasi Covid-19

Posted on 10 August 2021 15:40 | Oleh sapasultra | Viewer 976

Bau-bau|sapasultra.com-Puluhan penyandang difabel dan disabilitas di Kota Baubau, mengikuti vaksinasi covid 19 dosis pertama, di Mapolres Baubau.

Vaksinasi dilakukan, agar para penyandang disabilitas, mempunyai daya ketahanan tubuh yang baik dalam menghadapi virus covid-19.

Dengan penuh semangat, para penyandang difabel mulai mendatangi gedung kemitraan Polres Baubau bersama keluarganya.

Saat dilakukan screening dan vaksinasi, para penyandang difabel dan disabilitas di dampingi langsung keluarga masing-masing.

Tidak semua para penyandang difabel dan disabilitas dapat divaksin, karena sebagian mempunyai penyakit bawaan sejak lahir.

AKBP Zainal Rio Candra tangkari Kapolres Baubau mengatakan, vaksinasi dilakukan dengan sasaran penyandang difabel dan disabilitas, dengan maksud untuk menambah dan menguatkan tubuh.

“Target vaksinasi yang dilakukan sebanyak 100 orang penyandang difabel dan disabilitas, yang berada di wilayah hukum Polres Baubau.”tutupnya.

 

(UL/KH)

Tags :
https://sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN