ASR-Laode M Bariun Disebut Paket Komplit di Pilgub Sultra

Posted on 13 June 2024 06:34 | Oleh sapasultra | Viewer 391

KENDARI, SAPASULTRA.COM - Media sosial di Sulawesi Tenggara (Sultra) ramai dengan publis figur bakal calon gubernur yang akan maju dalam kotestasi pilkada 2024 mendatang. Nama-nama seperti Andi Sumangerukka ASR), Ridwan Bae, Ruksamin, Lukman Abunawas, dan Tina Nur Alam dijagokan maju di pilkada nanti.

Para jagoan bakal calon Gubernur Sultra itu, telah disandingkan dengan sederet figur tokoh Sulawesi Tenggara yang dinilai banyak kalangan kapabel sebagai bakal calon wakil gubernur.

Salah satu figur masyhur yang dianggap pantas jadi calon wakil gubernur adalah akademisi sekaligus Ketua PBSI Sultra, Dr LM Bariun SH, MH. Pada sebaran foto yang beredar Laode M Bariun dijagokan bersanding politik dengan Andi Sumangerukka (ASR).

Foto dua tokoh Sultra ini bertebaran diberbagai platform media sebagai kandidat bakal calon gubernur dan wakil gubernur sultra periode 2024-2029.

Pada frame foto terpampang slogan “Sultra Kita” dan disebutkan sebagai paket komplit pasangan calon gubernur dan wakil gubernur. ASR dikenal sebagai jenderal, pengusaha, dan politisi. Sementara LM Bariun dikenal sebagai akademisi, pengacara, olahraga, aktifis HMI/KAHMI dan politisi.

Paket komplit pasangan ini dikomentari netizen bisa saja terwujud ditengah persiapan politik para kandidat calon 01 gubernur menggodok calon 02 sebagai partnernya di Pilgub Sultra 27 November nanti.

Jadi tidaknya tokoh Sulawesi Tenggara itu bergabung menyamakan visi misi akan diketahui publik pada pendaftaran pasangan calon gubernur di KPU Sultra nanti.

Tim Redaksi

Tags :
https://sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN