Kolaka Timur | sapasultra.com - Selain di Desa Mulya Jaya, relawan juga mengintensifkan sosialisasi di Desa Gunung Jaya, Kecamatan Dangia, Kolaka Timur (Koltim), Senin (4/10/2021).
Simpatisan ASR di desa itu menyambut baik relawan dan komitmen menyatakan dukungan kepada Mayjend TNI (Purn) Andi Sumangerukka sebagai calon Gubernur Sultra.
Koordinator Relawan ASR Koltim, Akbar, menyatakan sosialisasi dilaksanakan untuk memperkokoh jaringan ASR di Desa Gunung Jaya, sekaligus memperkenalkan ASR sebagai calon pemimpin Sultra yang konsisten memegang amanah, disiplin, dan senantiasa memperhatikan nasib rakyat.
"Sosialisasi kami di Desa Gunung Jaya di respon baik, dan warga sangat menginginkan ASR jadi Gubernur Sultra selanjutnya," kata Akbar.
Sosialisasi berlangsung di kediaman Pak Asri, warga Koltim. Giat ke 5 Oktober ini adalah upaya menguatkan basis-basis ASR dalam persiapan menuju Pilgub Sultra 2024.
(UL/KH)
Tags :







