Granat Sultra Ajak Stakeholder Basmi Naskoba

Posted on 24 September 2021 18:01 | Oleh sapasultra | Viewer 992

Kendari | sapasultra.com - Ketua Gerakan Nasional Anti Narkotika (Granat) Sultra, Dr LM Bariun, turut prihatin dengan maraknya peredaran narkotika yang masif seolah tak punya ujung pangkal.

Meski lembaga BNNP, BNNK, dan kepolisian sudah bergerak menangkal peredaran narkotika, namun faktanya masih bobol dengan adanya tersangka yang diciduk aparat.

Olehnya itu, Granat Sultra menginisiasi pentingnya menyatukan kekuatan dari institusi, pemerhati anti narkoba dan stakeholder,

untuk bergerak masif satu barisan membasmi peredaran narkoba.

"Sultra sekarang masih bobol dengan narkoba, tentunya ini jadi introspeksi dari kita semua. Granat sepakat narkoba harus jadi musuh bersama dan dibasmi seluruh stakeholder," ungkapnya.

Lanjut LM Bariun, gerakan pencegahan narkotika harus masif dan dilakukan pengawasan super ketat di semua pintu masuk wilayah yang diindikasi rawan pengiriman narkoba, seperti pelabuhan, bandara, dan terminal.

"Harus semua bergerak termasuk masyarakat. Narkoba berbahaya mengancam rusaknya generasi," tukas pengacara dan akademisi ini.

 

(UL/KH)

Tags :
https://sapasultra.com.kendari-web.my.id/PROMOSI IKLAN